Gandustv.com, Palembang – Harapan baru bagi mahasiswa yang memiliki semangat tinggi untuk menempuh pendidikan kini hadir melalui program beasiswa dari PT Grand Wijaya Persada (GWP). Perusahaan ini menyalurkan bantuan pendidikan kepada mahasiswa Universitas Islam Negeri (UIN) Raden Fatah Palembang sebagai bentuk komitmen sosial dalam mendorong pemerataan pendidikan di Indonesia.
Direktur PT Grand Wijaya Persada, Raden Andika Jagadnata, menjelaskan bahwa program beasiswa tersebut merupakan bagian dari upaya perusahaan membantu mahasiswa agar dapat menempuh pendidikan tanpa hambatan ekonomi.
“Kami ingin memberikan motivasi kepada mahasiswa agar bisa mencerdaskan seluruh generasi muda Indonesia, sehingga tidak ada lagi kesenjangan pendidikan antara yang kaya dan yang tidak punya. Karena itu kami membuat program bantuan beasiswa ini,” ujar Raden Andika.
Ia menuturkan, seluruh mekanisme penyaluran beasiswa diserahkan sepenuhnya kepada fakultas di lingkungan UIN Raden Fatah Palembang.
“Kriteria penerima beasiswa kami serahkan ke fakultas. Apa pun kriteria yang ditetapkan oleh fakultas, kami terima. Yang jelas, GWP akan membiayai sampai lunas minimal hingga semester tujuh,” jelasnya.
Meskipun tidak menyebutkan besaran dana yang dialokasikan, Raden Andika memastikan program ini akan berkelanjutan.
“Mudah-mudahan program ini akan tetap berlanjut setiap tahunnya. Kami berharap para mahasiswa penerima bisa memanfaatkan bantuan ini sebaik mungkin untuk diri mereka sendiri, untuk negara, fakultas, dan juga untuk kemajuan agama,” tambahnya.
Sementara itu, Dekan Fakultas Dakwah dan Komunikasi UIN Raden Fatah Palembang, Dr. Ahmad Syarifudin, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh PT Grand Wijaya Persada terhadap dunia pendidikan.
“Kami mengucapkan terima kasih tak terhingga kepada Direktur PT Grand Wijaya Persada yang telah memberikan bantuan studi kepada mahasiswa kami. Doa kami, semoga perusahaan ini terus jaya, semakin berkembang, dan semakin baik dari waktu ke waktu,” ujarnya.
Menurutnya, bantuan tersebut sangat bermanfaat bagi mahasiswa yang memiliki kondisi ekonomi beragam.
“Mahasiswa kami memiliki latar belakang ekonomi yang berbeda-beda. Karena itu, berapa pun bantuan yang diberikan tentu sangat bermanfaat. Proses seleksi dilakukan secara ketat oleh pihak fakultas bersama program studi agar tepat sasaran,” jelasnya.
Salah satu penerima beasiswa, M. Ardiansyah, mahasiswa Program Studi Manajemen Dakwah Fakultas Dakwah dan Komunikasi, mengaku bangga dan bersyukur bisa lolos dalam seleksi penerimaan bantuan tersebut.
“Perasaan saya senang dan bersyukur karena perjuangan panjang dalam seleksi berkas akhirnya terbayar. Bantuan ini akan saya gunakan terutama untuk biaya kuliah, apalagi saya juga memiliki saudara yang berkebutuhan khusus,” ungkapnya.
Ia juga bertekad untuk memanfaatkan kesempatan ini sebaik mungkin dan menorehkan prestasi terbaik.
“Saya berjanji akan lulus secepatnya, insyaallah tiga tahun setengah, dan setelah lulus saya ingin bekerja di PT Grand Wijaya Persada untuk mengembangkan ide-ide saya. Semoga perusahaan semakin sukses dan Pak Direktur diberi umur panjang serta kesehatan,” tutupnya.
Dalam kesempatan tersebut, turut hadir Pimpinan Perusahaan Media SuaraMetropolitan.com M. Rizal Rivai, Wakil Dekan I Dr. Nurseri Hasnah N., M.Ag, Wakil Dekan II Dr. Candra Darmawan, M.Hum, dan Wakil Dekan III Dr. Neni Noviza, M.Pd.
Adapun mahasiswa penerima beasiswa antara lain:
Dian Zahro (Prodi Penyiaran Islam),
Nur Ummi Salma (Prodi Bimbingan dan Penyuluhan Islam),
Kiranti Dwi Novita Sari (Prodi Jurnalistik),
M. Ardiansyah Ibrahim (Prodi Manajemen Dakwah), dan
Rahmanda (Prodi Pengembangan Masyarakat Islam).
Harapan Baru Bagi Mahasiswa, PT Grand Wijaya Persada Hadirkan Program Beasiswa Pendidikan












