BERITA  

Kecamatan Banyuasin II Penduduknya 100 Persen Muslim

Gandustv.com, Banyuasin – Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) yang diwakili oleh Mustofah Kamal, H. Agus Muhaimin, putu dan Made melakukan Sosialisasi Pedoman pelaksanaan tugas Kepala dan wakil Kepala daerah dalam memelihara Kerukunan umat beragama, Jum’at (17/9/21).


Ketua FKUB, yang diwakili Ustadz Mustofah Kamal, “menyampaikan ucapan terima kasih atas kehadiran berbagai pihak, diaula kantor camat Banyuasin II . Dirinya mengatakan bahwa agenda ini bertujuan untuk bertemu dengan tokoh agama, tokoh masyarakat, pemerintah daerah, dan desa agar menyamakan persepsi dalam kaitannya dengan pembinaan kerukunan umat beragama”, kata ustadz Mustafa kamal.


Kecamatan BA II berpenduduk sekitar 35.000 jiwa dan seratus persen penduduknya beragama Islam, InsyaAllah kerukunan umat beragama, “apalagi yang tinggal di wilayah kecamatan Banyuasin II ini semuanya muslim, mudah mudah kedepannya akan terpelihara dengan baik” ujar Mustafa Kamal.

Hadir dalam sosialisasi di Aula Kantor Kecamatan Banyuasin II, Salinan Camat Banyuasin II , KUA, Kasi PMD, Ketua MUI, Pembina adat dan tokoh Agama dan masyarakat di daerah Sungsang.

Penulis: Ali GoikEditor: Redaksi